Pertamina Dirikan Laboratorium Sains di UI
Depok - Sebagai bentuk komitmen Pertamina dalam meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di Indonesia, diwujudkan lewat bantuan pembangunan gedung Laboratorium Sains dan Multidisiplin (Laboratory of Integrated Science) di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Universitas Indonesia. Gedung megah yang berdiri di atas lahan 1 Ha tersebut diresmikan oleh Direktur Sumber Daya Manusia, Rukmi Hadihartini didampingi oleh Wakil Rektor Bidang Penelitian dan pengembangan, Sunardji serta Wakil Rektor bidang SDM, Kawasan, dan Administrasi umum Tafsir Nur Hamid, Selasa (20/12).
Peresmian gedung itu ditandai dengan penyerahan berita acara penyerahan gedung, penandatangan prasasti dan pemotongan pita. Rukmi Hadihartini dalam sambutanya berharap laboratorium tersebut akan mampu mendorong UI untuk lebih optimal dalam mengembangkan sumber daya energi terbarukan, sekaligus meningkatkan kualitas riset bangsa Indonesia.
Pembangunan gedung yang merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) ini digarap dengan secara bertahap. Pembangunan tahap satu dimulai pada tahun 2010 dengan mendirikan fondasi lima lantai. Pembanguna tahap kedua akan berlangsung pada tahun 2012 mendatang dengan mengembangkan bangunan dengan luas lantai mencapa 1600 m2, tahap ketiga pembangunan dilaksanakan tahun 2013. "Proses pembangunan gedung ini dimulai dengan sayembara pada September 2010 yang dimenangkan oleh tim arsitek Sony Sutanto. Selanjutnya sesuai dengan Kepres no. 80 , tahun 2003, pengadaan kontraktor berlangsung selama dua bulan, yaitu Oktober hingga November 2010, dan dimenangkan oleh PT. Pembangunan Perumahan (PP)," kata Wakil Rektor Bidang Penelitian dan pengembangan UI, Sunardji.
Gedung dengan total luas banguna 4000 m2 ini dilengkapi dengan sarana penunjang berupa peralatan dan instrumentasi laboratorium yang lengkap dan berteknologi tinggi. Beberapa laboratorium yang terdapat dalam gedung ini diantaranya adalah Bio Prospecting Laboratory, Culture Collection Laboratory, Molecular Biology Laboratory, Analysis Laboratory, serta ruang pendukung meliputi Preparation Room, Research Staff and Postgraduate Student room dan Meeting Room.
Sebelumnya Pertamina juga telah membangun gedung olahraga Pertamina Hall di Fakultas Ekonomi UI dan sejak tahun 2008 berkerja sama dalam menyelenggarakan Olimpiade Sains Nasional Pertamina. Selain di Universitas Indonesia, Pertamina juga telah membangun laboratorium di beberapa Universitas di Indonesia seperti Universitas Sam Ratulangi, Universitas Sriwijaya, dan Institut Teknologi Bandung.
"Ini merupakan wujud bahwa Pertamina mendukung penuh upaya-upaya peningkatan sumber daya manusia berkelas dunia, yang diharapkan akan lahir dari generasi-generasi muda," kata Rukmi.
Komentar
Posting Komentar